Tebing Tinggi. Suasana khidmat menyelimuti pagi menjelang siang di lapangan Kantor Camat Kec. Tebing Tinggi Kab. Balangan dalam memperingati HUT RI ke 71.
Acara tahunan yang dihadiri mulai dari pejabat pemerintah, pelajar sampai tokoh masyarakat berlangsung meriah.
Bertugas sebagai pasukan paskibra adalah dari SMAN 1 Tebing Tinggi. ” Saya bangga atas tim ini. Mudah-mudahan siswa-siswi SMANTEB dapat membebaskan kita dari penjajahan non fisik yang masih kita alami yaitu kemiskinan, keterbelakangan dan penjajahan budaya asing yang buruk” ungkap Eko Prayitno, Kepsek SMANTEB saat diwawancarai wartawan sekolah. (Nisa)