November 12, 2024
Spread the love

SMANTEB – Untuk mempererat tali silaturahmi antara dewan guru, siswa dan alumni SMAN 1 Tebing Tinggi melakukan Buka Bersama (Bukbar) di Moshola Al Furqan, SMAN 1 Tebing Tinggi, Jum’at (31/03/2023).

Walau diganggu cuaca yang tidak mendukung dengan turunnya hujan deras, tidak menyurutkan semangat para peserta bukbar untuk terut berhadir di ajang silaturahmi ini.

Lantunan ayat suci Al Qur’an bergema di Moshola Al Furqan yang dibawakan oleh dewan guru, komite sekolah serta puluhan siswa dan alumni semua angkatan.

Dalam kesempatan ini Achmad Ariansyah selaku Kepala Sekolah SMAN 1 Tebing Tinggi mengucapkan rasa terimakasihnya atas kedatangan para tamu undangan, wabil khususnya adalah para alumni yang rela meluangkan waktunya ditengah kesibukan masing-masing yang kini sudah tidak berstatus pelajar lagi.

“Tentunya kita memberikan apresiasi bagi para alumni yang sudah jauh-jauh datang kesekolah ini, ada yang rela meluangkan waktunya menyisihkan waktu dan meninggalkan keluarga di rumah untuk kembali kesekolah ini dan bersilaturahmi dengan kami dewan guru, komite dan adik-adik kalian yang saat ini menempuh pendidikan,” kata kepala SMAN 1 Tebing Tinggi itu.

Pria yang pernah mengajarkan Pelajaran Biologi itu, meskipun dipertemukan kalian ini tidak semeriah yang biasanya tidak mengurangi kenyamanan dan persaudaraan kita.

“Meskipun yang datang tidak seperti yang di rencanakan dikarenakan hujan yang saat ini masih berlangsung, tidak mengurangi nikmatnya berkumpul bersama ini. Kami berharap tahun depan bisa berkumpul seperti ini lagi,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini juga dilakukan pemberian hadiah bagi peserta pesantren Ramadhan yang aktif Mengikuti pesantren Ramadhan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.